Didirikan pada tahun 1988, PT Colorpak Indonesia Tbk. (CLPI), saat ini bergerak di bidang manufaktur tinta cetak, pelapis, perekat dan perdagangan perlengkapan cetak lainnya seperti BOP Film dan PET Film.

Pada tahun 2010, Colorpak hanya beroperasi dengan satu pabrik di Tangerang – Banten menempati area seluas 13.125 m2 dan memiliki kapasitas terpasang sebesar 10.000 MT.

Pada tahun 2011, Colorpak mempunyai pabrik yang kedua di Sidoarjo – Jawa Timur dengan menempati area seluas 12.009 m2 dengan kapasitas terpasang sebesar 2.500 MT per tahun.

Produk-produk kami meliputi :

Manufaktur :

  • Tinta untuk Flexible packaging & Cigarette packaging
  • Enviromental friendly ink
  • PVC leather coating

Perdagangan :

  • Film (BOPP, PET, NYLON, MPET, etc)
  • Adhesive (Solvent base, Solvent less, etc).
  • Platic Resin

Pasar kami saat ini tersebar di DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Medan dan juga ekspor ke Australia dan China. Kami terus membidik pasar-pasar potensial lainnya di dalam negeri maupun di regional Asia Pasifik, sesuai visi perusahaan.

Pada tahun 2001, perseroan telah mencatatkan seluruh sahamnya pada Bursa Efek Jakarta dengan kode perdagangan CLPI, dengan demikian sebagai perusahaan publik, maka tuntutan yang ada akan menjadi semakin tinggi.

Untuk itu kami selalu mengutamakan mutu dan layanan prima dan senantiasa mengembangkan diri dalam segala bidang untuk menyajikan yang terbaik dalam melayani para pelanggan.

video profile

Hubungi Kami

TANGERANG

Jl. Industri II Blok F No. 7 Pasir Jaya Jatiuwung Tangerang - Banten 15135.

 

GRESIK

Jl. KIG Raya Selatan Blok E No. 8, Randuagung, Kebomas, Gresik, Jawa Timur 61121.